Laporan Wartawan Tribun Jogya/ M Huda
TRIBUNJATENG.COM MAGELANG - Sebanyak 27 Pegawai Negeri Sipil di Kabupaten Magelang, Jawa tengah di ketahui tidak masuk kantor pada hari pertama kerja, Senin (5/9/2011), setelah libur lebaran ini, bahkan 12 di antaranya diketahui tanpa keterangan.
Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Magelang, Ery Sadewo didampingi Kabid Disiplin dan Kepangkatan, Bela Pinarsi menjelaskan, dari 567 PNS dilingkungan sekretariat pemkab yang harusnya mengikuti apel dan halal – bi halal, ternyata hanya 540 pegawai yang hadir.
“Sementara 27 lainya tidak hadir, dengan berbagai macam keterangan, antaralain ijin sakit dua orang, cuti tiga orang, tugas belajar empat orang, serta ijin datang terlambat dua pegawai. Namun 12 di antaranya tanpa keterangan sama sekali,” kata Ery Usai memimpin Inspeksi mendadak di lingkungan Pemkab Magelang, Senin (5/9).
Ery merincikan, 12 PNS yang tidak hadir tersebut paling banyak berasal dari Dinas Komunikasi, Informasi dan Komunikasi sebanyak 7 pegawai, kemudian terbanyak kedua dari Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah Raga sebanyakempat pegawai.
“Selain itu dari Bapeda (Badan Perencanaan danPembangunan Daerah) ada satu pegawai,” tambahnya.
Lebih lanjut Ery menjelaskan, 13 pegawai yang tidak hadir tanpa keterangan itu akan dikenai sanksi kedisiplinan sesuai dengan Peraturan Pemerintah (PP) No 53 tahun 2010 mengenai Disiplin PNS.
“Namun yang memberikan sanksi itu nanti masing – masing kepala SKPD, kita hanya melakukan Sidak, selanjutnya kita laporkan ke Sekda, kemudian ke Bupati dan tembusannya kepada semua kepala SKPD terkait,” terangnya.
Sementara itu, Pemerintah Kota Magelang memberikan apresiasi kepada tujuh pegawainya yang telah berangkat lebih awal sebelum jam 06.00. Antara lain, Mahmudi, bag tata pemerintahan (mendapat handphone), Mudasir, staf Bappeda (mendapat sepeda gunung), Joko Indarto, staf bag perlengkapan (mendapat televisi), kemudian Bambang Subandi dari bag perlengkapan (mendapat mesin cuci), Dasnu, staf bag umum (mendapat kompor gas), Bambang Tri P, staf bag humas, protokol dan santel (mendapat blender), terakhir Dzakwam, staf Setwan mendapat magic com.
Penyerahan hadiah secara simbolis diserahkan oleh Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Magelang, Suko Tricahyo SH di sela-sela upacara bendera luar biasa. Suko mengatakan, ini merupakan bentuk apresiasi bagi para PNS disiplin khususnya yang datang lebih awal. Pemberian hadiah tersebut semata-mata hanya untuk memotivasi para karyawan untuk lebih disiplin mengikuti aturan jam kerja, apalagi keberadaan disiplin PNS sering disoroti oleh masyarakat.
“Saya menghimbau kepada semua karyawan Pemkot khususnya, tidak hanya sekarang saja untuk bisa datang apel lebih awal, akan tetapi kedepannya budaya tersebut harus dibiasakan demi kebaikan bersama,” kata Suko.
Pemkot juga menggelar sidak ke beberapa kantor pemerintahan, antaralain Kelurahan Jurangombo Selatan, Dispendukcapil, Badan Perijinan Pelayanan Terpadu, Puskesmas Magelang Utara, Dishubkominfo, Kantor Kecamatan Magelang Selatan, dan terakhir ke Kelurahan Tidar Selatan.
Magelang Hari ini : 7 September 2011
-Usai Lebaran, Daya Beli Komputer Meningkat
-27 PNS Kabupaten Magelang Bolos di Hari Pertama Kerja
TRIBUNJATENG.COM MAGELANG - Sebanyak 27 Pegawai Negeri Sipil di Kabupaten Magelang, Jawa tengah di ketahui tidak masuk kantor pada hari pertama kerja, Senin (5/9/2011), setelah libur lebaran ini, bahkan 12 di antaranya diketahui tanpa keterangan.
Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Magelang, Ery Sadewo didampingi Kabid Disiplin dan Kepangkatan, Bela Pinarsi menjelaskan, dari 567 PNS dilingkungan sekretariat pemkab yang harusnya mengikuti apel dan halal – bi halal, ternyata hanya 540 pegawai yang hadir.
“Sementara 27 lainya tidak hadir, dengan berbagai macam keterangan, antaralain ijin sakit dua orang, cuti tiga orang, tugas belajar empat orang, serta ijin datang terlambat dua pegawai. Namun 12 di antaranya tanpa keterangan sama sekali,” kata Ery Usai memimpin Inspeksi mendadak di lingkungan Pemkab Magelang, Senin (5/9).
Ery merincikan, 12 PNS yang tidak hadir tersebut paling banyak berasal dari Dinas Komunikasi, Informasi dan Komunikasi sebanyak 7 pegawai, kemudian terbanyak kedua dari Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah Raga sebanyakempat pegawai.
“Selain itu dari Bapeda (Badan Perencanaan danPembangunan Daerah) ada satu pegawai,” tambahnya.
Lebih lanjut Ery menjelaskan, 13 pegawai yang tidak hadir tanpa keterangan itu akan dikenai sanksi kedisiplinan sesuai dengan Peraturan Pemerintah (PP) No 53 tahun 2010 mengenai Disiplin PNS.
“Namun yang memberikan sanksi itu nanti masing – masing kepala SKPD, kita hanya melakukan Sidak, selanjutnya kita laporkan ke Sekda, kemudian ke Bupati dan tembusannya kepada semua kepala SKPD terkait,” terangnya.
Sementara itu, Pemerintah Kota Magelang memberikan apresiasi kepada tujuh pegawainya yang telah berangkat lebih awal sebelum jam 06.00. Antara lain, Mahmudi, bag tata pemerintahan (mendapat handphone), Mudasir, staf Bappeda (mendapat sepeda gunung), Joko Indarto, staf bag perlengkapan (mendapat televisi), kemudian Bambang Subandi dari bag perlengkapan (mendapat mesin cuci), Dasnu, staf bag umum (mendapat kompor gas), Bambang Tri P, staf bag humas, protokol dan santel (mendapat blender), terakhir Dzakwam, staf Setwan mendapat magic com.
Penyerahan hadiah secara simbolis diserahkan oleh Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Magelang, Suko Tricahyo SH di sela-sela upacara bendera luar biasa. Suko mengatakan, ini merupakan bentuk apresiasi bagi para PNS disiplin khususnya yang datang lebih awal. Pemberian hadiah tersebut semata-mata hanya untuk memotivasi para karyawan untuk lebih disiplin mengikuti aturan jam kerja, apalagi keberadaan disiplin PNS sering disoroti oleh masyarakat.
“Saya menghimbau kepada semua karyawan Pemkot khususnya, tidak hanya sekarang saja untuk bisa datang apel lebih awal, akan tetapi kedepannya budaya tersebut harus dibiasakan demi kebaikan bersama,” kata Suko.
Pemkot juga menggelar sidak ke beberapa kantor pemerintahan, antaralain Kelurahan Jurangombo Selatan, Dispendukcapil, Badan Perijinan Pelayanan Terpadu, Puskesmas Magelang Utara, Dishubkominfo, Kantor Kecamatan Magelang Selatan, dan terakhir ke Kelurahan Tidar Selatan.
Magelang Hari ini : 7 September 2011
-Usai Lebaran, Daya Beli Komputer Meningkat
-27 PNS Kabupaten Magelang Bolos di Hari Pertama Kerja
Tidak ada komentar:
Posting Komentar