Jakarta - Kasus kekerasan di Mesuji, Lampung yang videonya pernah diputar di Komisi III DPR, mendapat tanggapan dari Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan. Menurut Zulkifli, kasus tersebut hanya terjadi di Kabupaten Sungai Sodong, OKI, Sumatera Selatan dan tidak terjadi di Lampung.
"Korban meninggal tujuh orang. Dua penduduk dan lima dari pamswakarsa perusahaan.Tapi beritanya dibalik, tujuh meninggal karena polisi, justru karena tidak ada polisi jatuh tujuh korban," kata Zulkifli Hasan.
Dari tujuh menit video yang diputar, menurut Zulkifli, tiga menit memang benar. Tapi sisanya, empat menit, diambil dari luar Indonesia. "Hanya yang bawa video ke Komisi III itu masyarakat Lampung," tambah Zulkifli.
Sedangkan untuk kasus Mesuji Lampung, kata Zulkifli, adalah konflik antara penduduk setempat dan perusahaan. Namun penduduk yang bersengketa sekarang, bukan lagi penduduk asli, namun sudah dari berbagai kawasan, sehingga tidak bisa lagi disebut hak ulayat.
"Dan persoalan itu jadi kewenangan bupati. Jangankan menteri, gubernur saja tidak sampai," lanjut politisi dari PAN ini.
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Cara Mudah, Cepat Dan Tanpa Resiko Membuat Uang Secara Online, Ikutan Gabung yuk ! Klik Disini !
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Baca Juga :
-Menhut, Video Mesuji, 4 Menit Diambil di Luar Indonesia
-Aparat yang Menaruh Pedang di Mayat Made Dicari
-Aparat yang Menaruh Pedang di Mayat Made Dicari
Tidak ada komentar:
Posting Komentar