---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
MAGELANG - Terpuruk sebagai juru kunci klasemen Divisi Utama LPIS Grup II, PPSM Kartika Nusantara (PPSM KN) mempunyai misi berat saat menjamu Persipasi Bekasi di Stadion Madya Kota Magelang Sabtu (28/1) besok.
Target harus meraih poin mutlak untuk kali pertama dikhawatirkan akan memengaruhi mental bertanding Kurniawan Dwi Yulianto dkk. Beruntung Persipasi datang ke Magelang tidak dengan amunisi penuh. Tim berjuluk Laskar Patriot ini belum solid menyusul absenya Hasanudin dan Asmar Abu. Dua gelandang itu harus menjalani hukuman akumulasi kartu kuning.’’Kami tidak bisa turun dengan kekuatan penuh," tutur pelatih fisik Persipasi Ega Raka Ghalih. Nah, ini menjadi kesempatan bagi Macan Tidar-julukan PPSM KN untuk memaksimalkan keuntungan bermain di kandang. Suporter Macan Tidar, Simolodro tidak mau lagi melihat tim kebanggaan mereka menelan kekalahan, apalagi saat melakoni laga kandang.
Jika raihan tiga angka gagal dipersembahkan anak asuhan Danurwindo, Simolodro mendesak manajemen untuk segera merakukan evaluasi besar-besaran dengan melakukan perombakan tim. “Jika besok lawan Persipasi tidak maksimal. Kami minta manajemen melakukan evaluasi. Termasuk pelatih,’’ kata Presiden Simolodro Samsuri kemarin (26/1).
Menurutnya, tiga kali kekalahan menjadi kekalahan pertama PPSM sejak terjun ke kancah sepakbola profesional cukup dijadikan pelajaran. Apalagi dalam kompetisi kali ini target yang dicanangkan manajemen pada awal musim finish empat besar.
Simolodro dan pecinta bola Magelang berharap bahwa tim ini bisa membawa nama Magelang harum di kancah sepakbola profesional. Hal itu bisa diwujudkan melalui kemenangan demi kemenangan.’’Sangat wajar, jika kami ingin melihat tim digdaya dan berprestasi, bukan hanya penggembira,” ujarnya.
Pelatih PPSM KN Danuwindo optimisitis anak asuhanya bisa tampil maksimal saat menjamu Persipasi Bekasi. Menurutnya kepercayaan Kurniawan Cs mulai meningkat hal itu merupakan modal positif sehingga akan berdampak pada psikoligis agar bisa bermain lebih baik. Dia mengaku beberapa hari terakhir tim pelatih dan manajeman membangkitkan semangat pemain.’’Kami sudah pegang peta kekuatan lawan. Dalam sepekan ini konsentrasi untuk merancang skenario bagaimana menghadapi mereka," katanya
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
- Cara Mudah, Cepat Dan Tanpa Resiko Membuat Uang Secara Online, Ikutan Gabung yuk ! Klik Disini !
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Baca Juga :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar