---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
WONOSOBO - Sebuah truk trailer yang mengangkut kayu olahan tertimpa pohon di Jalan Sidojoyo Wonosobo malam ini Rabu (15/2). Akibat insiden tersebut lalu lintas dari arah Semarang-Purwokerto macet total.
Truk bernopol B 2398 HF tersebut masih sulit di evakuasi karena minimnya peralatan. Pohon yang tumbang juga mengenai kabel listrik yang mengakibatkan terjadi pemadaman. Pantauan di lokasi kejadian, bodi truk penyok pada bagian bak dan depan. Pohon mahoni berdiameter 60 centimeter tersebut diperkirakan ambruk karena curah hujan tinggi bercampur angin.
Salah seorang warga Sidojoyo, Mustofa (50) mengatakan pohon yang tumbang merupakan peneduh jalan yang berusia sekitar 30 tahun. Menurutnya, terjangan angin menjadikan pohon tidak tegak sejak sore hari dan ambruk beberapa jam kemudian. Pihaknya sudah melaporkan kejadian tersebut ke Dinas Pekerjaan Umum.
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Baca Juga:
-Truk Trailer Tertimpa Pohon, Wonosobo Macet
-3,6 Juta Usaha Kecil di Jateng Akan Dipantau
-Penataan PKL Jateng Ditarget Enam Bulan
-75 Angkutan Wonosobo Tak Layak Jalan
-Nelayan Wadaslintang Paceklik Ikan-3,6 Juta Usaha Kecil di Jateng Akan Dipantau
-Penataan PKL Jateng Ditarget Enam Bulan
-75 Angkutan Wonosobo Tak Layak Jalan
-Jukir Palsukan Karcis Parkir
-Lahan Padi Menyusut
-Pasokan BBM ke Dieng Terhambat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar