---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
WONOSOBO - Status Gunung Sindoro mulai Jumat (30/3) pukul 14.30 WIB ditutunkan dari level waspada menjadi normal aktif. Langkah ini ditempuh Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) karena sudah tidak terjadi peningkatan aktivitas kegunung apian.
Pantauan tim PVMBG hari ini kondisi cuara di sekitar gunung terang dengan angin cukup tenang berhembus ke arah barat. Sedangkan suhu di sekitar gunung mencapai 22-26 derajat celcius dengan kelembapan udara mencapai 80-84 persen.
Petugas Penanggulangan Bencana Sindoro, Muhail Effendi mengatakan gempa seismik hingga hari ini hanya terjadi sekali itupun gempa dalam dengan kekuatan sangat rendah. "Gunung Sindoro hari ini statusnya diturunkan menjadi normal," kata Muhail.
Juru Kunci Gunung Sindoro, Mbah Amin mengatakan dengan kembalinya status menjadi normal pihaknya bersyukur karena masyarakat Wonosobo dijauhkan dari bencana. Mbah Amin berharap dengan meningkatkan status gunung menjadi Waspada harus menjadi peringatan serius kepada sejumlah penambang pasir dan pembalak hutan agar menghentikan aktivitas.
"Saya minta pembabat hutan di lereng Gunung Sindoro tobat," katanya, Jumat (30/3)
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Baca Juga:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar