---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Persitema Temanggung mengusung misi balas dendam saat menjamu Persitara Jakarta Utara dalam lanjutan Divisi Utama musim 2011/2012 versi PT Liga Indonesia (PT LI), Stadion Kumipalah, Temanggung, Minggu (22/4).
Bahkan, Persitema menegaskan akan menurunkan kekuatan terbaiknya. Itu bertujuan, agar Laskar Bambu Runcing tidak mengalami kekalahan untuk kedua kalinya. Maklum saja, pada pertemuan pertama di kandang Persitara, Stadion Tugu, Jakarta Utara, 16 Februari, pasukan arahan Musarodin takluk dengan skor 2-4.
"Karena itu, kami ingin membalas kekalahan menyakitkan tersebut. Kini, kondisi dan semangat tim jauh lebih bagus. Serta, fisik para pemain tengah bugar. Sehingga, optimisme dalam meraih kemenangan begitu besar," terang pelatih Persitema, Musarodin.
Modal lainnya yang membuat asa Musarodin begitu tinggi, yakni perubahan besar-besaran yang terjadi pada skuadnya. Jeda putaran kedua Divisi Utama, dimanfaatkan betul oleh manajemen dengan mendatangkan pemain-pemain berkualitas guna menambah kekuatan.
Hasilnya, didapat tiga legiun asing Carter Konah, Anthony Jomah Ballah, dan Arsene Ntolo. Dibarisan pemain lokal, terdapat Yusuf Sutan Muda, Fajar Listiantara, M Yunus dan Origenes Kambuaya.
"Karena itu, dengan materi yang ada, manajemen menuntut kemenangan dari tim pelatih. Kemenangan sangat bermanfaat untuk membantu Persitema memperbaiki posisi di klasemen sementara," tuturnya.
Dari 11 kontestan Grup I Divisi Utama, Persitema barada di peringkat kesepuluh dengan poin sembilan hasil 13 kali pertandingan. Menempel di bawahnya, terdapat PSGL Gayoluwes dengan 2 poin dari 11 pertandingan.
Sementara itu, kubu Persitara tidak ketinggalan dengan merekrut Fredy Herlambang, Gani Nugraha, Julio Eduardo, dan Zamroni Dun. Posisi Laskar Si Pitung- julukan Persitara- jauh lebih baik. Yakni, berada di posisi kelima dengan 17 poin hasil 11 kali pertandingan.
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Baca Juga:
-Persitema Siap Balas Dendam Lawan Persitara
-Anas Silaturahmi Sambangi Petani dan Nelayan di Temanggung
-Polisi Kejar Pelaku Pembunuhan ke Pekalongan
-Persitema Temanggung Targetkan Dua Kemenangan Kandang
-Dua Korban Pembunuhan Dibawa ke Tasikmalaya
-Teror SMS Resahkan UN Temanggung
-Dua Korban Pembunuhan Dibuang di Sungai
-Penggalian Situs Liyangan Dilanjutkan
-Jelang UN, Siswa Kelas XII SMA Swadaya Dikarantina
-Anas Silaturahmi Sambangi Petani dan Nelayan di Temanggung
-Polisi Kejar Pelaku Pembunuhan ke Pekalongan
-Persitema Temanggung Targetkan Dua Kemenangan Kandang
-Dua Korban Pembunuhan Dibawa ke Tasikmalaya
-Teror SMS Resahkan UN Temanggung
-Dua Korban Pembunuhan Dibuang di Sungai
-Penggalian Situs Liyangan Dilanjutkan
-Jelang UN, Siswa Kelas XII SMA Swadaya Dikarantina
Tidak ada komentar:
Posting Komentar